Kamis, 09 April 2009

Jenis - Jenis Lisensi Pada Sistem Operasi








Ketika mendownload sebuah software dari Internet, salah satu hal yang diperhatikan orang selain ukuran file fungsi dari software tersebut adalah lisensi (license). Software yang bisa didownload dari Internet belum tentu sebuah freeware, Setidaknya ada 4 jenis tipe lisensi yang dipakai oleh kebanyakan software yang beredar saat ini yaitu: trialware, shareware, demo, dan freeware.



Freeware sesuai dengan namanya adalah software yang benar-benar gratis atau bebas untuk digunakan, developer software tidak pernah meminta Anda untuk membayar apapun kepadanya. Dalam beberapa kasus kemampuan freeware malah lebih bagus ketimbang software berbayar. Beberapa freeware memberikan persyaratan bahwa software tersebut hanya boleh digunakan untuk penggunaan pribadi (personal) bukan untuk digunakan untuk keperluan komersil.



Trialware adalah software yang dapat Anda gunakan tapi ada batasan waktu atau jumlah pengguna, atau ada trialware yang menonaktifkan beberapa fungsi dari software tersebut. Sebagai contoh, Anda diperbolehkan menggunakan trialware selama 30 hari, atau hanya dapat menggunakannya sebanyak 15 kali. Setelah periode masa percobaan (trial) sudah habis jika Anda ingin melanjutkan penggunaan software tersebut Anda harus membayarnya.



Shareware sama seperti halnya trialware, bebas digunakan untuk sementara waktu. Tidak seperti trialware, semua fungsi software dapat digunakan sebelum batasan waktu coba-coba selesai. Setelah masa percobaan selesai Anda dapat mempertimbangkan untuk membelinya jika ingin menggunakannya lagi.



Yang terakhir Demo adalah program yang digunakan hanya sebagai demonstrasi tentang fitur atau versi software dengan fitur yang terbatas dan tidak digunakan untuk bekerja. Demo hanya digunakan untuk ‘pamer’ kepada Anda sebelum membeli versi penuh dari software tersebut.






Berikut coba saya publish informasi yang saya peroleh tentang jenis-jenis lisensi produk microsoft yang banyak seklai beredar di Indonesia, spt : windows, office dll. Mungkin anda yg berminat membeli product microsoft original dapat mempertimbangkan jenis lisensi apa yang pas untuk digunakan. Berikut adalah rincian-nya semoga bermanfaat :



Non Volume License





  • OEM (Original Equipment Manufacturer)Lisensi yang melekat pada PC/notebook. Lisensi ini tidak dapat ditransfer ke PC lain karena mencatat nomor seri prosesor atau motheboard. Jadi apabila terjadi penggantian prosesor atau motherboard, maka otomatis lisensi tersebut hilang dan harus dibeli lagi bersama dengan PC nya. License OEM ini hanya dapat diperoleh pada saat pembelian computer baru. Produk key dalam bentuk COA (certificate of authenticity) harus ditempelkan di CPU/notebook


  • FPP (Full Package Product)Lisensi ini melekat pada pembeli atau pemilik yaitu diri kita sendiri. COA (certificate of authenticity) tidak melekat pada CPU tetapi melekat pada box. Sehingga untuk lisensi ini pelanggan diwajibkan untuk menjaga box dan faktur pembeliannya. Apabila hardware rusak maka lisensi dapat di transfer ke PC yang lain karena license tidak melekat di hardware. Untuk harga license FPP ini lebih mahal 2-3 kali lipat dari license OEM


Volume License





  • GGWA (Get Genuine windows Agreement)Skema license yang tepat bagi pelanggan untuk melegalisasi operating system yang digunakan saat ini melalui program volume licensing. Minimum pembelian license ini adalah 5 license. License ini tanpa COA (Certificate of Authenticity) karena license ini melekat pada perusahaan. Pelanggan akan menerima konfirmasi pemesanan secara online. GGWA juga dapat di reorder tanpa minimum pembelian untuk selanjutnya


  • Open LicenseLisensi ini diperuntukkan bagi perusahaan skala kecil-menengah dengan penawaran harga corporate license yang tentunya lebih ekonomis dibandingkan pembelian produk retail . Minimal pembelian pertamanya adalah 5 unit dari produk aplikasi atau server atau system (bisa kombinasi). Lisensi OLP ini melekat pada perusahaan dan dapat ditransfer antar PC dalam organisasi/perusahaan yang sama. Lisensi yang dijual adalah versi terbaru misal, Windows Vista, Office 2007 tetapi memperoleh hak untuk melakukan downgrade version. Misal : Perusahaan ingin menggunakan office 2003, maka perusahaan dapat melakukan downgrade ke versi tersebut dan hanya membeli CD installer untuk office 2003. Dengan skema lisensi ini pelanggan mendapatkan kemudahan dalam melakukan manage license karena license dapat dimanage melalui online web di situs eopen.Skema Open License ini juga dapat dipergunakan apabila di PC client telah memiliki OS dengan skema OEM atau GGWA tetapi belum memiliki aplikasi Office atau Office yang ada masih dalan kondisi Illegal maka untuk memperoleh Office tersebut dapat diperoleh dengan skema Open License. Dengan skema open license ini apabila terjadi kerusakan pada motherboard ataupun processor license yang tidak akan hilang begitu saja tetapi dapat kembali diinstal di PC yang sama untuk OS nya sedangkan Office nya dapat juga di transfer ke PC yang lain. Skema Open License ini memiliki masa perjanjian selama 2 tahun dalam artian, user dapat melakukan re order tanpa minimum pembelian selama masa perjanjian berlangsung

Dikutip Dari : http://www.blogger.com/post-edit.g?blogID=1253892166473780479&postID=734776385732992272 http://www.blogger.com/post-edit.g?blogID=1253892166473780479&postID=734776385732992272

Selasa, 24 Maret 2009

Agile Programming


Kata Agile berarti bersifat cepat, ringan, bebas bergerak, waspada. Kata ini digunakan sebagai kata yang mengambarkan konsep model proses yang berbeda dari konsep model-model proses yang sudah ada. Konsep Agile Software Development dicetuskan oleh Kent Beck dan 16 rekannya dengan menyatakan bahwa Agile Software Development adalah cara membangun software dengan melakukannya dan membantu orang lain membangunnya sekaligus.

Dalam Agile Software Development interaksi dan personel lebih penting dari pada proses dan alat, software yang berfungsi lebih penting daripada dokumentasi yang lengkap, kolaborasi dengan klien lebih penting dari pada negosiasi kontrak, dan sikap tanggap terhadap perubahan lebih penting daripada mengikuti rencana. Namun demikian, sama seperti model proses yang lain, Agile Software Development memiliki kelebihan dan tidak cocok untuk semua jenis proyek, produk, orang dan situasi.

Agile Software Development memungkinkan model proses yang toleransi terhadap perubahan kebutuhan sehingga perubahan dapat cepat ditanggapi. Namun di sisi lain menyebabkan produktifitas menurun.

Prinsip Agile Software Development

Salah satu ciri dari Agile Software Development adalah tim yang tanggap terhadap perubahan. Mengapa? Karena perubahan adalah hal yang utama dalam pembangunan software: perubahan kebutuhan software, perubahan anggota tim, perubahan teknologi dll. Selain itu Agile Software
Development juga melihat pentingnya komunikasi antara anggota tim, antara orang-orang teknis dan businessmen, antara developer dan managernya. Ciri lain adalah klien menjadi bagian dari tim pembangun software. Ciri-ciri ini didukung oleh 12 prinsip yang ditetapkan oleh Agile Alliance.

Menurut Agile Alliance, 12 prinsip ini adalah bagi mereka yang ingin berhasil dalam penerapan Agile Software Development:

  1. kepuasan klien adalah prioritas utama dengan menghasilkan produk lebih awal dan terus menerus
  2. menerima perubahan kebutuhan, sekalipun diakhir pengembangan.
  3. Penyerahan hasil/software dalam hitungan waktu dua minggu sampai dua bulan.
  4. Bagian bisnis dan pembangun kerja sama tiap hari selama proyek berlangsung
  5. Membangun proyek dilingkungan orang-orang yang bermotivasi tinggi yang bekerja dalam lingkungan yang mendukun dan yang dipercaya untuk dapat menyelesaikan proyek.
  6. Komunikasi dengan berhadapan langsung adalah komunikasi yang efektif dan efisien
  7. Software yang berfungsi adalah ukuran utama dari kemajuan proyek
  8. dukungan yang stabil dari sponsor, pembangun, dan pengguna diperlukan untuk menjaga perkembangan yang berkesinambungan
  9. perhatian kepada kehebatan teknis dan desain yang bagus meningkatkan sifat agile
  10. kesederhanaan penting
  11. arsitektur, kebutuhan dan desain yang bagus muncuk dari tim yang mengatur dirinya sendiri
  12. secara periodik tim evaluasi diri dan mencari cara untuk lebih efektif dan segera melakukannya.

Kedua belas prinsip tersebut menjadi suatu dasar bagi model-model proses yang punya sifat agile. Dengan prinsip-prinsip tersebur Agile Process Model berusaha untuk menyiasati 3 asumsi penting tentang proyek software pada umumnya:

kebutuhan software sulit diprediksi dari awal dan selalu akan berubah. Selain itu, prioritas klien juga sering berubah seiring berjalannya proyek.
Desain dan pembangunan sering tumpang tindih. Sulit diperkirakan seberapa jauh desain yang diperlukan sebelum pembangunan.
Analisis, desain, pembangunan dan testing tidak dapat diperkirakan seperti yang diinginkan.
Agile Process Model
Berikut ini adalah model-model proses yang termasuk agile process model :

  1. XP(Extreme Programming)
  2. ADAPTIVE SOFTWARE DEVELOPMENT (ASD)
  3. DYNAMIC SYSTEMS DEVELOPMENT METHOD
  4. SCRUM
  5. Agile Modelling

DiKutip Dari : Blog

Extreme Programming

Extreme Programming (berikutnya akan disingkat sebagai XP) adalah sebuah pendekatan atau model pengembangan perangkat lunak yang mencoba menyederhanakan berbagai tahapan dalam proses pengembangan tersebut sehingga menjadi lebih adaptif dan fleksibel. Walaupun menggunakan kata programming, XP bukan hanya berfokus pada coding tetapi meliputi seluruh area pengembangan perangkat lunak.

Sejarah Extreme Programming

Proyek pengembangan perangkat lunak yang dianggap sebagai yang pertama kali menerapkan XP adalah C3 (Chrysler Comprehensive Compensation) Project dari Chrysler. Proyek ini adalah proyek penggajian 10.000 karyawan Chrysler, terdiri dari kira-kira 2000 class dan 30.000 method. Proyek yang dimulai pertengahan dekade 90-an ini terancam gagal karena rumitnya sistem yang dibangun dan kegagalan pada saat testing. Chrysler kemudian menyewa Kent Beck, seorang pakar software engineering yang di kemudian hari dikenal sebagai pencetus awal dari XP, untuk menyelamatkan proyek tersebut. Beck bersama rekannya Ron Jeffries dengan kewenangan yang diberikan oleh Chrysler melakukan berbagai perubahan di C3 Project untuk membuatnya lebih efisien, adaptif, dan fleksibel. Hal yang paling penting bagi mereka adalah harus mampu memenuhi permintaan utama dari Chrysler, untuk melakukan launching perangkat lunak tersebut dalam waktu tidak lebih dari dua tahun sejak saat Beck dikontrak.
Beck dan Jeffries pada akhirnya berhasil menyelesaikan target Chrysler dengan menerapkan berbagai metode dalam proses pengembangan perangkat lunak tersebut. Kumpulan metode inilah yang kemudian dikenal sebagai model atau pendekatan XP dalam pengembangan perangkat lunak. Begitu sederhananya metode-metode tersebut sehingga bagi orang yang belum menerapkan, XP terlihat sebagai kumpulan ide lama yang terlalu sederhana dan tidak akan memberikan efek apapun pada sebuah proyek pengembangan perangkat lunak.
Kent Beck sendiri mengakui dan menegaskan bahwa XP tidak selalu cocok untuk setiap proyek pengembangan perangkat lunak. Kelebihan XP adalah sesuai untuk digunakan pada proyek yang memiliki dynamic requirements. Proyek semacam ini memerlukan adaptasi cepat dalam mengatasi perubahan-perubahan yang terjadi selama proses pengembangan perangkat lunak. XP juga cocok untuk proyek dengan jumlah anggota tim tidak terlalu banyak (sekitar 10-20 orang) dan berada pada lokasi yang sama.

Nilai-nilai Dasar XP
Berikut adalah nilai-nilai mendasar yang menjadi roh dari XP pada setiap tahapan proses pengembangan perangkat lunak:

  1. CommunicationXP mengfokuskan pada hubung emua dengan sederhana. Hal tersebut adalah salah satu nilai dasar dari XP. Gunakan method yang pendek dan simpel, jangan terlalu rumit dalam membuat desain, hilangkan fitur yang tidak ada gunanya, dan berbagai proses penyederhanaan lain akan selalu menjadi nilai utama dari setiap aspek XP.
  2. Feedback Berikan selalu feedback kepada sesama anggota tim maupun pihak-pihak lain yang terlibat dalam pengembangan perangkat lunak. Utarakan selalu pikiran anda dan diskusikan kesalahan-kesalahan yang muncul selama proses pengembangan. Dengarkan selalu pendapat rekan yang lain, dengan adanya feedback inilah seringkali kita menyadari bagian mana yang salah atau bisa ditingkatkan lagi dari perangkat lunak yang dikembangkan.
  3. Quality Work Semua nilai di atas berujung pada sebuah kondisi di mana kita melakukan pekerjaan dengan berkualitas. Dengan proses yang berkualitas maka implikasinya akan muncul pula perangkat lunak yang berkualitas sebagai hasil akhirnya. Aspek Dasar XP Aspek dasar XP terdiri dari berbagai teknik atau metode yang diterapkan Beck dan Jeffries pada C3 Project. Teknik-teknik tersebut dapat diamati pada gambar berikut ini:an komunikasi yang baik antar anggota tim. Para anggota tim harus membangun saling pengertian, mereka juga wajib saling berbagi pengetahuan dan keterampilan dalam mengembangkan perangkat lunak. Ego dari para programer yang biasaanya cukup tinggi harus ditekan dan mereka harus membuka diri untuk bekerjasama dengan programer lain dalam menuliskan kode program.
  4. Courage Para anggota tim dan penanggungjawab pengembangan perangkat lunak harus selalu memiliki keyakinan dan integritas dalam melakukan tugasnya. Integritas ini harus selalu dijaga bahkan dalam kondisi adanya tekanan dari situasi sekitar (misalnya oleh klien atau pemilik perusahaan). Untuk dapat melakukan sesuatu dengan penuh integritas terlebih dahulu para anggota tim harus terlebih dahulu memiliki rasa saling percaya. Rasa saling percaya inilah yang coba dibangun dan ditanamkan oleh XP pada berbagai aspeknya.

Senin, 09 Maret 2009

Teori Hexagonal lebah madu


Kita tahu bahwa teori hexagonal berawal dari keagungan Allah SWT yang menciptakan lebah untuk mendesain sarangnya berbentuk hexagonal. Arti hexagonal adalah bangun yang terbentuk atas 6 sisi dan masing sisinya mempunyai sudut 600.
Para ahli matematika yang mencari jawaban pertanyaan itu mencapai kesimpulan menarik: "Heksagon adalah bentuk geometri paling tepat untuk penggunaan maksimum suatu ruang." .
Di antara makhluk paling memukau di alam ini adalah lebah madu, makhluk mungil yang menghidangkan kita sebuah minuman yang sempurna, yaitu madu yang dihasilkannya.

Lebih Hebat dari Ahli Matematika

Lebah madu hidup sebagai koloni dalam sarang yang mereka bangun dengan sangat teliti. Dalam tiap sarang terdapat ribuan kantung berbentuk heksagonal atau segi enam yang dibuat untuk menyimpan madu. Tapi, pernahkah kita berpikir, mengapa mereka membuat kantung-kantung dengan bentuk heksagonal?
Para ahli matematika mencari jawaban atas pertanyaan ini, dan setelah melakukan perhitungan yang panjang dihasilkanlah jawaban yang menarik! Cara terbaik membangun gudang simpanan dengan kapasitas terbesar dan menggunakan bahan bangunan sesedikit mungkin adalah dengan membuat dinding berbentuk heksagonal.
Mari kita bandingkan dengan bentuk-bentuk yang lain. Andaikan lebah membangun kantung-kantung penyimpan tersebut dalam bentuk tabung, atau seperti prisma segitiga, maka akan terbentuk celah kosong di antara kantung satu dan lainnya, dan lebih sedikit madu tersimpan di dalamnya. Kantung madu berbentuk segitiga atau persegi bisa saja dibuat tanpa meninggalkan celah kosong. Tapi di sini, ahli matematika menyadari satu hal terpenting. Dari semua bentuk geometris tersebut, yang memiliki keliling paling kecil adalah heksagonal.
Karena alasan inilah, walaupun bentuk-bentuk tersebut menutupi luasan areal yang sama, material yang diperlukan untuk membangun bentuk heksagonal lebih sedikit dibandingkan dengan persegi atau segitiga. Singkatnya, suatu kantung heksagonal adalah bentuk terbaik untuk memperoleh kapasitas simpan terbesar, dengan bahan baku lilin dalam jumlah paling sedikit.
Hal lain yang mengagumkan tentang lebah madu ini adalah kerjasama di antara mereka dalam membangun kantung-kantung madu ini. Bila seseorang mengamati sarang lebah yang telah jadi, mungkin ia berpikir bahwa rumah tersebut terbangun sebagai blok tunggal. Padahal sebenarnya, lebah-lebah memulai membangun rumahnya dari titik yang berbeda-beda. Ratusan lebah menyusun rumahnya dari tiga atau empat titik awal yang berbeda. Mereka melanjutkan penyusunan bangunan tersebut sampai bertemu di tengah-tengah. Tidak ada kesalahan sedikitpun pada tempat di mana mereka bertemu.
Lebah juga menghitung besar sudut antara rongga satu dengan lainnya pada saat membangun rumahnya. Suatu rongga dengan rongga di belakangnya selalu dibangun dengan kemiringan tiga belas derajat dari bidang datar. Dengan begitu, kedua sisi rongga berada pada posisi miring ke atas. Kemiringan ini mencegah madu agar tidak mengalir keluar dan tumpah.

Berkomunikasi dengan Menari

Untuk mengisi kantung-kantung ini dengan madu, lebah harus mengumpulkan nektar, yakni cairan manis pada bunga. Ini adalah tugas yang sangat berat. Penelitian ilmiah terkini mengungkapkan bahwa untuk memproduksi setengah kilogram madu, lebah harus mengunjungi sekitar empat juta kuntum bunga. Mendapatkan bunga-bunga ini pun adalah pekerjaan berat tersendiri. Oleh karenanya, koloni lebah memiliki sejumlah lebah pemandu dan lebah pencari makan.


Tetapi ada satu pertanyaan, lebah menjelaskan arah tersebut berdasarkan posisi matahari, padahal posisi matahari terus berubah. Setiap empat menit matahari bergeser satu derajat ke barat, faktor yang mungkin menurut anggapan orang diabaikan lebah dalam penentuan arah ini. Tapi, pengamatan menunjukkan bahwa lebah-lebah ini juga memperhitungkan pergerakan matahari. Ketika lebah pemandu memberitahu arah lokasi bunga, dalam setiap empat menit, sudut yang mereka beritahukan juga bertambah satu derajat ke barat. Berkat perhitungan yang luar biasa ini, para lebah tidak pernah tersesat.
Lebah pemandu tak hanya menunjukkan arah sumber bunga, tetapi juga jarak ke tempat tersebut. Lama waktu tarian dan jumlah getaran memberi petunjuk kepada lebah-lebah lain tentang jarak ini secara akurat. Mereka membawa perbekalan sari-sari makanan yang sekedar cukup untuk menempuh jarak ini, dan kemudian memulai perjalanan.
Perilaku mengagumkan dari para lebah ini telah diuji dalam sebuah penelitian di California. Dalam penelitian ini, tiga wadah berisi air gula diletakkan di tiga tempat yang berbeda. Sesaat kemudian, lebah-lebah pemandu menemukan sumber makanan tersebut. Lebah pemandu yang mendatangi wadah pertama diberi tanda titik; yang mendatangi wadah kedua ditandai dengan garis, dan yang mendatangi wadah ketiga diberi tanda silang. Beberapa menit kemudian, lebah-lebah dalam sarang tampak mengamati dengan cermat para lebah pemandu ini. Para ilmuwan lalu memberi tanda titik pada lebah-lebah yang mengamati lebah pemandu bertanda titik, dan demikian halnya, mereka juga memberi lebah-lebah lain tanda yang sama dengan yang ada pada lebah pemandu yang mereka amati. Beberapa menit kemudian, lebah-lebah bertanda titik mendatangi wadah pertama, yang bertanda garis tiba di wadah kedua dan yang bertanda silang di wadah ketiga.
Jadi, terbukti bahwa lebah-lebah dalam sarang menemukan arah berdasarkan informasi yang sebelumnya telah disampaikan oleh lebah-lebah pemandu.

Teori Evolusi Darwin yang mengklaim bahwa kehidupan di bumi terjadi secara kebetulan, tak mampu menjawab beragam pertanyaan ini. Segala keahlian khusus lebah ini menunjukkan bahwa Penciptanya telah memberikan semua sifat ini kepada mereka.

kutipan google / teori hexagonal lebah madu-Harun Yahya

Sabtu, 07 Maret 2009

dengan perkembangan teknologi otomotif yang tak tebatas, dan perkembangan perangkat lunak yang semakin maju dan pesat. sehingga muncul ide-ide untuk menggabungkan keduanya. sehingga dapat digabungkan,Seperti contoh dibawah ini.

9. Ban Pintar
Selain di bidang mekanik dan mesin, komponen mobil yang lain juga mengalami kemajuan. Pabrik ban Michelin, beberapa waktu lalu memperkenal-kan ban yang tetap bisa dioperasikan sejauh 200 kilometer meski tanpa angin. Ban model ini sudah digunakan pada mobil mewah Mercedes dan Lexus. Dengan adanya ban seperti ini, pengendara tidak perlu khawatir bila tiba-tiba bannya kempes, ia bisa mencari tempat aman untuk menggantinya.

Kini, pabrik ban Firestone mengumumkan penemuan ban pintar. Di dalam roda ada “pemancar” sekaligus sensor. Sensor itu akan mendeteksi tekanan angin dari tiap ban dan akan mengirim sinyal ke panel di depan pengemudi. Mata pengemudi dengan mudah bisa membaca tekanan tiap roda, dan dengan demikian membantu pengemudi untuk segera menambah tekanan angin.
Temuan ini dirasa perlu mengingat tekanan angin ban yang tidak sama menjadi penyebab mobil tidak stabil. Bila tekanan angin ban tidak sama, mobil akan mudah slip bila dipacu dalam kecepatan tinggi.

10. AVL (Automatic Vehicle Location)
Kini produsen otomotif mengembangkan AVL (automatic vehicle location) yang menggunakan fasilitas Global Positioning System (GPS). Teknologi AVL sudah banyak digunakan pada mobil di Eropa, Jepang, dan Amerika, amat bermanfaat untuk mencari alamat rumah atau membelokkan mobil mencari jalan alternatif menghindari kemacetan.

Sebuah sistem telematik yang dihubungkan dengan satelit, akan memu-dahkan seseorang menemukan lokasi di darat. Untuk menggunakan teknologi ini, mobil harus dilengkapi alat penerima sinyal dan peta standar yang ditampilkan di layar monitor komputer.
Selain itu, AVL juga memiliki memori yang bisa membantu pengemudi yang belum mengenal lokasi. Bila melalui daerah yang belum diketahui, penge-mudi bisa menyimpan datanya hanya dengan menekan tombol. Nantinya, data itu akan dapat digunakan orang lain yang belum pernah mendatangi lokasi itu.

dari contoh-contoh di atas perangkat lunak dapat memberikan kemudahan, keamanan dan sebagainya sehingga dapat berguna dalam dunia otomotif. seperti contoh diatas "ban pintar"
ban itu Di dalam roda ada “pemancar” sekaligus sensor. Sensor itu akan mendeteksi tekanan angin dari tiap ban dan akan mengirim sinyal ke panel di depan pengemudi. Mata pengemudi dengan mudah bisa membaca tekanan tiap roda, dan dengan demikian membantu pengemudi untuk segera menambah tekanan angin. Temuan ini dirasa perlu mengingat tekanan angin ban yang tidak sama menjadi penyebab mobil tidak stabil. sehingga dapat meminimalisir kecelakaan

Kamis, 05 Maret 2009

  • Kenapa google jadi raja bisnis ?
Kemudahan yang diberkan bagi para pengguna google menjadikan google mesn
pencari yang banyak digunakan.
bermilyar-milyar orang menggunakn google. Mereka mencari data atau yang lainnya
oleh karna pencariannya itu setiap orang yang mencari data sesuatu contohnya data
perusahaan atau yang lainnya, sampai kedalam-dalam maka google menawarkan pada
perusahaan tersebut untuk prioritas dalam pencariaan dengan sarat googel menerima
imbalan yang sesuai.
Selain dalam hal mesin pencarinya, sejak tahun 2001 Google telah mengakuisisi 45
perusahaan baik secara penuh maupun membeli beberapa persen sahamnya. Beberapa perusahaan
yang sudah diakuisisi oleh Google yang mungkin tidak asing bagi kita adalah antara lain: Blogger
(blogspot), Baidu (Search Engine terpopuler di Cina), Picasa (Software manajemen foto, yang salah
satu fiturnya terintegrasi dengan Blogger), Keyhole dan Where2 (dua perusahaan pemetaan/ mapping
yang sekarang menjadi salah satu fitur andalan lewat Google Earth dan Google Maps) plus
membeli @Last Software perusahaan induk SketchUp sebagai software pemodelan tiga dimensi/3-D
Modelling, serta AOL (American Online, penyedia jasa internet terbesar di Amerika Serikat, meski
hanya 5% sahamnya). Tidak hanya murni bisnis online yang dibidik, Google juga mengakuisisi
perusahaan iklan radio yang bernama dMac Broadcasting Inc. Ternyata Google berencana
menggabungkan teknologi dMarc dengan sistem distribusi iklan AdSense yang telah sukses
dijalankannya secara online.
Kemudian yang paling heboh adalah akuisisi YouTube (Video sharing) yang sekarang
menjadi salah satu website paling banyak digunakan sebagai media upload video oleh netter
sedunia. Akuisisi YouTube ini menjadi akuisisi dengan nilai terbesar oleh Google pada tahun
2006 dengan nilai invest diperkirakan mencapai 1.6 Miliar USD.
Setelah YouTube, giliran Marratech sebuah perusahaan software video konferensi
berbasis di Swedia yang mereka akuisisi. Software Marratech akan hadir di desktop para
googlers, sehingga pengguna google dapat melakukan konferensi melalui internet. Akuisisi ini
membuat google masuk ke dunia software E-Meeting, bersaing dengan layanan seperti
WebEx (Cisco). Sedangkan perusahaan yang diakuisisi Google pada tahun ini yang saya
pikir sebagai sebuah terobosan penting adalah FeedBurner (senilai 100 juta USD). Feed
Burner adalah perusahaan dengan layanan utama Online RSS Feeds. Dibahas dibeberapa
website pemerhati RSS, dengan akuisisi Google pada FeedBurner perusahaan RSS Metrics
dan RSS Advertising terdepan ini,diperkirakan akan mempengaruhi perkembangan RSS
Marketing. RSS Marketing diyakini akan menjadi salah satu terobosan baru di dunia online
marketing. Apalagi lewat akuisisi ini, RSS Marketing bisa diasimilisasikan dengan Google
Analytics (Fitur statistic tracker-nya Google). Sehingga penelusuran key marketing metric
seolah menjadi sebuah angin segar, dimana setiap orang bisa mengakses data krusial dari
sebuah aplikasi internet marketing. Sehingga nantinya para praktisi online marketing bisa
mengukur optimasi RSS-nya secara lebih aktual.
Belum cukup 45 perusahaan, ternyata ada 2 perusahan besar lagi yang masih
berstatus pending, sebenarnya sudah confirm namun belum 100% deal karena memang
belum tereksekusi sempurna. Dua perusahaan itu adalah DoubleClick (senilai 3.1
Miliar USD) sebuah perusahaan online advertising dan Postini (625 juta USD) sebuah
perusahaan sekuritas pada message (yang sudah teraplikasi pada Gmail),
archiving, encryption dan policy enforcement tool, yang dapat melindungi e-mail
perusahaan, instant messaging, dan platform lain yang berbasiskan komunikasi
web. “Kesenangan baru” Google mengakuisisi perusahaan ini, tentunya bukan sebuah
bentuk ekspansi perusahaan yang asal-asalan. Namun, pastinya para Google Guys di
Kampus Googleplex berpikir matang dan jauh bahwa pilihan jenis usaha maupun
perusahaan yang akan diakuisisi bakal semakin memperkokoh posisi Google dan
semakin memanjakan para stakeholder-nya. Kalau diawal 1998, Google ibarat
pengemis yang mencari perusahaan yang mau membeli konsep PageRank-nya,
sekarang Google justru bingung perusahaan mana lagi yang harus dibelinya. Kalau
dulu para raksasa jagad maya seperti Yahoo dan AltaVista menolak membeli teknologi
Google, bukan tidak mungkin justru sekarang mereka kawatir bakal digerogoti Google
juga. So, mari kita tunggu sepak terjang Google, The King of Acquisition. Bagi Anda
yang mempunyai bisnis, mungkin bisa sedikit meniru Google. Jelajahi terus naluri
bisnis Anda untuk terus bersemangat mengembangkan apapun jenis bisnis Anda.
Dalam konsep Strategic Management, banyak bentuk kerjasama yang bisa dilakukan
oleh 2 perusahaan atau lebih yang dikenal dengan Strategic Alliances. Macam-macam
Strategic Alliance antara lain adalah Merger, Acquisition, Joint Veture, Franchising,
Leasing, Joint Manufacture, Joint Marketing, Share Distribution Service, Research
Consortia, Subsidiaries sampai system Agency dlsb. Tingal tentukan saja mana yang
bakal berpotensi terbesar membantu Anda terus maju dan berkembang. Semoga akan
muncul Google-Google baru dan sukses di Indonesia meski berbeda bidang, skup dan
tingkatannnya.

Rekayasa Perangkat Lunak

Kenapa google jadi raja bisnis ?


Kemudahan yang diberkan bagi para pengguna google menjadikan google mesin pencari yang banyak digunakan. bermilyar-milyar orang menggunakn google, mereka mencari data atau yang lainnya. oleh karna pencariannya itu setiap orang yang mencari data sesuatu contohnya data perusahaan atau yang lainnya, sampai kedalam-dalam maka google menawarkan pada perusahaan tersebut untuk prioritas dalam pencariaan dengan sarat googel menerima imbalan yang sesuai. Selain dalam hal mesin pencarinya, sejak tahun 2001 Google telah mengakuisisi 45
perusahaan baik secara penuh maupun membeli beberapa persen sahamnya. Beberapa perusahaan yang sudah diakuisisi oleh Google yang mungkin tidak asing bagi kita adalah antara lain:
  1. Blogger (blogspot).
  2. Baidu (Search Engine terpopuler di Cina).
  3. Picasa (Software manajemen foto, yang salah satu fiturnya terintegrasi dengan Blogger),.
  4. Keyhole dan Where2 (dua perusahaan pemetaan/ mapping yang sekarang menjadi salah satu fitur andalan lewat Google Earth dan Google Maps) plus membeli @Last Software perusahaan induk SketchUp sebagai software pemodelan tiga dimensi/3-D Modelling,.
  5. serta AOL (American Online, penyedia jasa internet terbesar di Amerika Serikat, meski hanya 5% sahamnya).
Tidak hanya murni bisnis online yang dibidik, Google juga mengakuisisi perusahaan iklan radio yang bernama dMac Broadcasting Inc. Ternyata Google berencana menggabungkan teknologi dMarc dengan sistem distribusi iklan AdSense yang telah sukses dijalankannya secara online. Kemudian yang paling heboh adalah akuisisi

  • YouTube (Video sharing) yang sekarang menjadi salah satu website paling banyak digunakan sebagai media upload video oleh netter sedunia. Akuisisi YouTube ini menjadi akuisisi dengan nilai terbesar oleh Google pada tahun 2006 dengan nilai invest diperkirakan mencapai 1.6 Miliar USD, Setelah YouTube.
  • giliran Marratech sebuah perusahaan software video konferensi berbasis di Swedia yang mereka akuisisi. Software Marratech akan hadir di desktop para googlers, sehingga pengguna google dapat melakukan konferensi melalui internet. Akuisisi ini membuat google masuk ke dunia software E-Meeting, bersaing dengan layanan seperti WebEx (Cisco). Sedangkan perusahaan yang diakuisisi Google pada tahun ini yang saya pikir sebagai sebuah terobosan penting adalah FeedBurner (senilai 100 juta USD). Feed Burner adalah perusahaan dengan layanan utama Online RSS Feeds. Dibahas dibeberapa

Google adalah Search engine unik yang telah meruntuhkan kejayaan Altavista, Lycos,
InfoSeek, dan mayoritas search engine generasi tua. Di awal kemunculan dan masa betanya,
Google telah menunjukkan betapa kuno teknologi pencarian Altavista dan search engine lain
saat itu. Kualitas sebuah mesin pencari adalah relevansi hasil. Ketika itu hasil pencarian di
Altavista amat hancur dan tidak relevan. Google menggunakan sistem PageRank, yang
dikembangkan dari paper doktoral kedua penemunya mahasiswa Stanford University.
Dengan PageRank, peringkat sebuah halaman Web untuk kata kunci tertentu terutama
ditentukan dari berapa banyak halaman yang merujuknya melalui link—dengan kata lain,
seberapa populer atau “penting” halaman tersebut. Sistem ini tidak rentan terhadap teknik
keyword stuffing, sehingga membuat Google jauh lebih sulit dispam. Bisa dilihat sekarang
bahwa search engine lain pun, Altavista salah satunya, mulai memperhitungkan faktor
popularitas dari link ini untuk memperbaiki relevansi hasil pencarian. Bahkan Altavista sempat

Kelebihan dan kekurangan search engine Google

Kelebihan

  • Search engine memudahkan pencarian data relevan. Jika kita mengetikkan kata kunci tertentu, search engine akan berusaha mencari data paling cocok sesuai dengan APInya masing-masing.
  • Mendukung web-service. Fitur ini untuk pengembang software. Dengan mengetahui web-service suatu search engine, kita tidak perlu membuat search engine sendiri untuk membuat aplikasi yang support pencarian di web. Contohnya adalah browser firefox, Yahoo Messenger atau flock. Aplikasi-aplikasi tersebut support pencarian.
  • Search engine mengindex suatu halaman secara berkala. Jadi, bila suatu websitediupdate search engine akan mengetahuinya.
  • Saat ini search engine juga support localized search. Yaitu pencarian berdasarkan lokasi pengunjung. Contohnya adalah google, jika anda mengetik google.com diindonesia, maka akan redirect ke google.co.id.
  • Cepat diakses. Search engine biasanya didesain simpel agar cepat diakses. Hasil pencarian pun juga cepat muncul karena memakai caching. Secara garis besar, mesin pencari Google mempunyai beberapa keistimewaan untuk mencari dan menyaring hasil dari pencarian berdasarkan : Kompenen di dalam halaman.